37 Kumpulan Seni Foto Levitasi Yang Unik tanpa Edit Foto


Foto Levitasi adalah salah salah satu teknik manipulasi foto untuk membuat objek foto tampak seolah-olah melayang. Hal ini dimungkinkan dengan adanya aplikasi pengolah foto seperti Photoshop atau GIMP. Sering kali kita melihat foto dengan objek yang melayang dan kemudian muncul pertanyaan, bagaimana hal tersebut mungkin dilakukan? Banyak cara kreatif yang dapat dilakukan untuk membuatnya.
Sebenarnya sudah banyak orang yang membuat foto tampak seolah-olah melayang, terutama sejak manipulasi foto digital mulai marak. Namun beberapa tahun yang lalu seorang fotografer wanita asal Jepang, Natsumi Hayashi membuatnya menjadi populer dan menjadikan foto levitasi menjadi sesuatu yang fun. Ia membuatnya di tempat-tempat umum seperti di stasiun kereta api, jalanan kota, rumah makan atau bahkan di dalam bus. Foto-fotonya tampak unik dan sangat natural, tidak tampak menggunakan teknik olah digital yang rumit.
Untuk membuat foto yang tampak seolah-olah melayang memang dibutuhkan ketrampilan / skill dalam olah digital. Selain olah digital, hal yang tidak kalah penting adalah bagaimana proses pembuatannya, mulai dari pengaturan kamera, objek dan konsep foto.